Halo readers.. Setelah post kemarin berbau curhat kali ini gue mau sedikit sesuatu yang bermanfaat lagi (Lagi? Emangnya pernah kasih yang bermanfaat?).
Sekarang sudah desember, buat anda yang duduk di kelas 3 (baik SMP dan SMA) pasti sudah tidak sabar menunggu Hari H pelaksanaan Ujian Nasional April nanti. Nah pada tahap ini, apa saja yang sudah kalian lakukan? Kalo pihak sekolah mungkin sudah pada ngasih pengayaan ya?
Nah, untuk itu gue disini mau share Link Download SKL Ujian Nasional.
Apa itu SKL? SKL adalah singkatan dari Standar Kompetensi Lulusan, artinya ini merupakan standar dari kompetensi lulusan yang harus dicapai siswa (Ngarang =D ). Isinya apa? Isinya serupa kisi-kisi gitu. Nah kenapa kita butuh ini? Karena pelajaran selama 3 tahun itu banyak, kita perlu panduan atau paling nggak batasan2 yang bakalan dikasih di UN (Ngarang Lagi ;) ) jadi kita gak perlu repot2 belajar atau mengingat pelajaran2 di masa lalu (Move On dong)!
Jadi, sebenarnya ini adalah SKL UN tahun kemarin (2013). Ini saya share, setelah mendengar wawancara dengan pihak Kemendikbud bahwasanya, SKL UN 2013 bakalan digunakan untuk 3 tahun. Yakni 2013,2014(tahun ini),2015(tahun depan). Sedangkan untuk 2016, mereka bakalan punya SKL tersendiri karena harus menyesuaikan Kurikulum 2013.
Lansung saja, SKL UN ini bisa didownload disini
Nah isi dari SKL UN ini sangatlah banyak. Karena merupakan kumpulan SKL untuk anak2 SMP dan SMA. Untuk SMA tersendiri sangatlah banyak, karena program studi di SMA sangatlah banyak.. Bisa dibilang isi dari SKL itu sangatlah lengkap.. Nanti lo semua pada cek aja, mana yang sesuai kebutuhan kalian.. demikian, saya ekohinta undur diri.. bye bye !!!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar